Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Alhamdulillahirabbil ‘alamin, marilah kita senantiasa memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada kita semua. Berkat nikmat-Nya, kita masih diberi kesempatan untuk bersama-sama mengembangkan kualitas layanan sekolah ini.
Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita, Nabi Besar Muhammad SAW, yang kita nantikan syafaatnya kelak di yaumul akhir. Aamiin Allahumma Aamiin.
Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim hebat pengelola web SMK Negeri 1 Ngablak yang sudah mewadahi dan mendesain halaman Web, saya juga sangat berharap agar terus bisa mengembangkan mutu dan kualitas layanan sekolah melalui halaman web ini.
Alhamdulillah, halaman web SMK Negeri 1 Ngablak telah mengalami pengembangan yang signifikan, sehingga mempermudah akses informasi terkait layanan dan program sekolah. Halaman ini dirancang untuk menunjang pelayanan sekolah sekaligus memperkuat komitmen kami dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Semoga kehadiran web ini dapat memberikan manfaat yang luas bagi semua pihak. Barakallah.
Namun, kami menyadari bahwa halaman web ini masih memiliki kekurangan dan keterbatasan. Oleh karena itu, kami memohon maaf atas segala kekurangan tersebut dan senantiasa terbuka menerima masukan demi perbaikan di masa mendatang.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Kepala SMK Negeri 1 Ngablak
Bety Rahayu, S.Kom., M.Pd.